BLANTERWISDOM101

KBIT Darul Athfal Jetis Sendangsari Membatik di Desa Wisata Krebet

Selasa, 04 Februari 2020
Pengenalan proses pembuatan batik tulis sebaiknya dimulai sejak dini, hal tersebut telah dilakukan oleh anak-anak KBIT Darul Athfal Jetis, Sendangsari, Pajangan, Bantul, Yogyakarta. Kegiatan tersebut diikuti oleh 25 anak dan didampingi oleh orang tua dan guru paud, yang dilaksanakan pada tanggal 30 Januari 2020. 

Foto Bersama di depan Patung Semar Krebet

Anak-anak dengan antusias mengikuti kegiatan wisata edukasi tersebut, karena hal ini merupakan pengalaman pertama bagi mereka. Para tutor membatik yang dibantu oleh wali murid berusaha semaksimal mungkin mengajarkan kepada mereka. 
Kelompok KBIT yang di Nahkodai ibu Titik Mulyati dengan lancar mengikuti langkah demi langkah untuk membuat kerajinan batik kayu. 


Foto Kegiatan Membatik Kayu
Share This :

0 komentar